Fitur
Pengiriman pesan singkat memiliki beberapa fitur, di antaranya:- Pesan singkat (Instant messages): Mengirimkan pesan kepada orang yang sedang daring secara waktu nyata.
- Obrolan (Chat): Menciptakan ruang obrolan (chat room) atau ruang diskusi dengan beberapa orang.
- Tautan web (Web links): Berbagi pranala mengenai situs web favorit.
- Video: Berbagi video.
- Gambar (Images): Berbagi gambar.
- Berkas (Files): Berbagi berkas komputer.
- Bicara (Talk): Berfungsi seperti layaknya telepon.
- Fasilitas dalam genggaman (Mobile capabilities): Mengirimkan pesan instan melalui telepon genggam.
Sejarah
Perkembangan pengirim pesan instan berbasis GUI diawali ketika mulai maraknya orang menggunakan teknologi secara daring pada awal tahun 1990 ketika banyak orang mulai meluangkan waktu untuk mengakses Internet. E-mail merupakan perkembangan komunikasi internet yang berkembang pesat pada saat itu, namun seiring dengan bertambahnya kebutuhan, e-mail dirasakan kurang cepat dalam mengirimkan pesan dan tidak dapat diketahui apakah orang yang dikirimi pesan melalui e-mail juga sedang daring dan membalas pesan secara cepat. Kebutuhan tersebut mendorong para pengembang perangkat lunak menciptakan sebuah program chat room, di mana suatu grup atau perorangan dapat melihat serta mengirimkan pesan kepada sertiap orang yang ada pada room tersebut. Aplikasi ini dimulai ketika penyedia jasa daring Quantum Link (lebih dikenal dengan nama American Online) menawarkan fitur untuk dapat saling berkirim pesan dengan sesama pengguna komputer yang sedang daring. Penerapan pengiriman pesan instan ini memiliki dasar yang tidak jauh berbeda, yaitu sebuah chat room yang ditujukan untuk dua orang.Seiring dengan perkembangannya, pengiriman pesan instan ini mulai meledak di Internet pada November 1996 saat Mirabilis memperkenalkan ICQ yang merupakan sebuah program pengirim pesan instan gratis, dan diikuti oleh AOL Instant Messenger (AIM) pada tahun 1997. AOL kemudian mengakuisisi Mirabilis.
Penggunaan pengirim pesan instan kemudian berkembang dari hanya bisa diakses melalui komputer menjadi dapat diakses juga melalui telepon genggam sehinggal memungkinkan para penggunanya mengakses layanan ini kapan saja dan di mana saja.
Daftar pengirim pesan instan
Berikut adalah daftar dari beberapa program pengirim pesan instan:- AIM (Aol Instant Messenger): 53 juta pengguna aktif (Nielsen//NetRatings, Agustus 2005), 195 juta total pengguna.
- Windows Live Messenger atau MSN Messenger atau Windows Messenger: 29 juta pengguna aktif (Nielsen//NetRatings, Agustus 2005), 155 juta total pengguna (April 2005).
- Jabber: 13,5 juta pengguna aktif (Osterman Research Agustus 2005), tidak dilakukan perhitungan dari penyelenggara jasa internet lainnya (diperkirakan lebih dari 7,5 juta pengguna, dengan total lebih dari 21 juta pengguna).[1].
- Yahoo! Messenger: 21 juta pengguna aktif (September 2005).
- ICQ: 20 juta pengguna aktif di seluruh dunia [2], 400 juta total pengguna.
- QQ: 221 juta total pengguna. [3]
- Skype: 7 juta pengguna aktif (Skype Numerology blog, Agustus 2006), 100 juta total pengguna (Skype, April 2006).
- Sametime: 15 juta pengguna aktif.
- Gadu-Gadu: 5.6 juta total pengguna (IT & Telecoms di Polandia, Juni 2006).
- MXit: 2 juta pengguna (sebagian besar di Afrika Selatan dan lebih dari 150.000 pengguna internasional) (Business Report, 19 Oktober 2006)
- Meebo: 0.67 juta total pengguna (Meeblog, 5 Oktober 2006)
- Camfrog: kurang lebih 70 ribu pengguna yang setiap hari Online (situs Camfrog, 2 Desember 2006)
- Sonork : versi terakhir adalah 1.7, dikembangkan tahun 2002 (http://sonork.co.uk)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar